Terkait dengan Pileg yang sedang berjalan tahapan demi tahapan sejak saat ini, dirinya mengingatkan kepada para kadernya, khususnya yang mencalonkan diri sebagai calon legislatif (caleg), agar tidak menggunakan politik uang (money politic) dalam merekrut masyarakat di dapilnya masing-masing, tapi usahakanlah dengan menjual program-program positif terkait pembangunan yang dapat menggerakkan hati nurani masyarakat.
“Sehingga masyarakat tergerak hatinya untuk memilih caleg dari kader kita,” ingatnya.
Ini penting. Karena sekarang masyarakat kita, lanjutnya, sudah semakin cerdas dalam memilih masyarakat yang akan mewakilinya guna menyampaikan sejumlah aspirasi kepada Pemerintah Daerah (Pemda), dengan harapan majunya pembangunan di daerah.
“Maksudnya, pembangunan yang merata di masing-masing dapil dan kecamatan,” terang anggota dewan asal dapil Katingan III yang meliputi wilayah Kecamatan Katingan Tengah hingga Bukit Raya ini. c-dar