SUKU Dayak selalu menarik untuk dibahas. Kali ini akan mengulik soal bahutai, yakni sosok siluman anjing yang kerap dikirim untuk menyerang musuh.
Seperti masyarakat daerah lainnya, Suku Dayak Kalimantan Tengah mengenal fenomena mistis.
Mereka meyakini adanya makhluk mitologi bernama bahutai. Makhluk ini berbentuk seperti anjing dengan besar melebihi kerbau.
Konon bahutai sangat kejam, menyeramkan, dan tak kasat mata. Dari mana asal bahutai dan bagaimana cara memiliki bahutai?
Konon Bahutai ini tinggalnya di Bulan, dan ada empat jenis Bahutai:
- Bahutai Berwarna Putih
- Bahutai Gabuk
- Bahutai Berwarna Hitam
- Bahutai Belang
Dari keempat Bahutai ini, Bahutai Belang lah yang paling ganas dan dapat disuruh untuk membunuh seseorang. Dan jika sang pemilik lalai memberi makan kepada bahutai-nya maka, Bahutai ini dapat menyerang balik sang pemilik dan keluarganya.
Masing-masing Bahutai memiliki nama, dengan mengetahui namanya seseorang dapat memanggil Bahutai ini. Untuk alasan tertentu penulis tidak menampilkan nama Bahutai ini.
Terdapat berbagai versi cerita melatarbelakangi asal-usul bahutai. Namun, yang paling terkenal adalah versi bahutai berasal dari bulan.
Seperti dikutip dari channel YouTube Bawi Kahayan, bahutai menurut kepercayaan ialah hewan peliharaan ratu dan raja bulan bernama Manyamei Hatuen Petak dan Kameluh Tempun Bulan.
Rahasia tentang sebuah jalan gaib yang menghubungkan bulan dengan bumi dalam waktu singkat. Sehingga bahutai dapat pergi menuju bumi begitu juga sebaliknya.
Seseorang dapat memelihara dan menjinakkan bahutai jika mereka mempelajari ilmu bahutai. Sebab, anjing gaib dalam mitologi Suku Dayak hanya menampakkan dirinya pada tuannya.
Orang biasa juga dapat melihat bahutai tanpa mempelajari ilmunya. Tetapi, itu adalah pertanda buruk.
Pemilik bahutai memelihara hewan mitologi ini dengan berbagai tujuan. Mereka dapat menggunakan anjing ini untuk menyerang musuh yang telah membuat sakit hati. Tak sedikit juga yang memelihara bahutai sebagai hewan penjaga diri.
Sejatinya, setiap bahutai memiliki nama tersendiri. Pemilik bahutai cukup memanggil namanya, maka siluman anjing ini akan muncul. Tapi, tak ada satupun orang biasa yang tahu nama asli bahutai.
Sebagai anjing gaib, bahutai memiliki warna bulu yang berbeda tergantung jenisnya. Ada bahutai berwarna putih, putih, gabuk, hingga belang. Bahutai berwarna belang merupakan hewan paling ganas dan mematikan.
Jika ingin menyerang musuh, pemilik bahutai harus mengolesi minyak ke rumah target. Awalnya, target akan mengalami sakit keras kemudian meninggal dunia.
Bila melihat menggunakan mata batin, rumah target akan nampak rusak parah dirusak oleh bahutai.
Tidak ada cara untuk mengangkat bahutai. Kecuali, target juga memiliki bahutai atau pemilik bahutai membatalkan serangannya.
Namun ada pula yang mengatakan, bahutai tidak akan menyerang orang tertentu. Bahutai hanya akan menyerang orang yang telah melukai tuannya.sumber okezone.com