PALANGKA RAYA/tabengan.com – Masih ada jalan di kota cantik Palangka Raya ini yang terbuat dari papan, terutama yang di pemukiman penduduk seperti di Jl. Dr Murjani bawah, Flamboyan bawah, Jl. Arut bawah. Warga mengeluhkan jika ada kendaraan yang melintas maka suara bising sangat menggangu, apa lagi malam hari para warga mengaku sangat terganggu.
Menanggapi keluhan warga ini, pasangan calon walikota dan wakil walikota Palangka Raya periode 2018-2023, Aries Marcorius Narang-Habib Said Akhmad Fawzi Zain Bachin ingin membuat jalan tersebut di cor semen, sehingga ketika ada kendaraan yang lewat, tidak ada lagi suara yang menggangu warga ketika kendaraan melintas.
“Pada saat jaman walikota masih dijabat Almarhum pak Tuah Pahoe, dan saya masih ketua DPRD di kota Palangka Raya, ada program itu untuk cor beton jalan yang terbuat dari papan di pemukiman warga di beberapa daerah pinggiran sungai, tapi setelah pergantian walikota program itu tidak ada, ada juga hanya untuk beberapa tempat saja,” kata Aries Narang, Minggu (15/4).
Pasangan calon nomor urut 4 ini berjanji semua jalan yang terbuat dari papan akan di cor secara bertahap, namun Ia mengaku untuk memenuhi janjinya ini jika terpilih menjadi walikota dan wakil walikota bersama wakilnya. Ia meminta masyarakat untuk mencoblos dirinya bersama pasangannya pada 27 Juni nanti dan memberikan kesempatan untuk memimpin Palangka Raya ini, sehingga semua program yang sudah disusunnya dapat dijalankan.
Menurut Aries, ada 4 pasangan calon walikota dan wakil walikota dan semuanya baik, tetapi yang memiliki program yang jelas dan menyentuh hingga masyarakat kecil hanya pasangan Aries Narang- Habib Fawzi. Selain itu pasangan yang diusung oleh PDI Perjuangan ini memiliki pengalaman yang tidak diragukan lagi dan sangat mengenal dengan baik wilayah Palangka Raya serta permasalahanya.
Dijelaskan, Habi Fawzi memiliki segudang pengalaman baik pusat maupun daerah karena pernah menjadi anggota Dewan Pimpinan Daerah (DPD) RI, kemudian pernah di DPRD Kalteng sehingga pemikirannya sangat dibutuhkan untuk kemajuan Palangka Raya. Sementara, Aries siap untuk di lapangan dan mendatangi warga. yml