Andina dan Asdy Narang Sapa Warga Karanggan

REBUTAN - Andina Thresia Narang dan Asdy Narang berfoto bersama warga Jalan Karanggan, Kota Palangka Raya, Selasa (28/11). ISTIMEWA

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Hari pertama pelaksanaan kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, dilakukan Caleg DPR RI Andina Thresia Narang dan Caleg DPRD Provinsi Kalteng Asdy Narang menyapa warga Jalan Karanggan, Kelurahan Tanjung Pinang, Kecamatan Pahandut, Palangka Raya, Selasa (28/11).

Andina Narang saat dibincangi usai menyapa warga Jalan Karanggan mengatakan, di hari pertama kampanye ini diawali dengan menyapa warga Jalan Karanggan, Kota Palangka Raya. Terima kasih atas kehadiran masyarakat dan dukungan yang diberikan.

“Kehadiran kita, selain menyapa warga, juga menyempatkan diri untuk berdialog dengan warga terkait dengan berbagai hal. Meskipun dialog yang dilaksanakan relatif singkat, namun ada cukup banyak hal yang berhasil diserap, dan menjadi catatan ketika nanti terpilih,” kata Andina usai kegiatan kampanye.

Andina mengatakan, pada saat dilaksanakan kampanye memang ada begitu banyak hal yang disampaikan kepada warga Jalan Karanggan ketika nanti duduk sebagai wakil rakyat di parlemen. Salah satunya, tentu saja bagaimana membawa program pemerintah pusat, dapat dilaksanakan di Kalteng.

Sementara itu, Asdy Narang menyampaikan hal serupa. Dialog yang dilakukan dengan warga memang ada yang menjadi catatan, salah satunya adalah masalah infrastruktur yang minta untuk dilakukan pembenahan sebaik mungkin, demi memberikan rasa aman dan nyaman.

“Hal penting yang ingin kita sampaikan adalah kita memastikan diri maju, dan ikut dalam kontestasi Pemilu serentak 2024. Hari pertama kampanye yang kita lakukan ini, adalah wujud nyata dan bukti bahwa kita benar-benar ambil bagian,” kata Asdy Narang singkat. ded