5 Caleg Pendatang Baru Diprediksi Lolos ke Senayan

CALEG DPR RI-Tampak tangkapan layar sejumlah caleg pendatang baru DPR RI yang berpeluang lolos pada Pemilu 2024 mendatang. ISTIMEWA

PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) untuk DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Tengah (Kalteng) muncul wajah-wajah baru. Banyaknya calon legistatif (caleg) pendatang baru dari berbagai latar belakang yang akan bertarung pada Pileg DPR RI di Kalteng cukup menarik perhatian.

“Karena banyak pendatang baru yang cukup menarik perhatian kami untuk menganalisis nama-nama baru yang ikut berpartisipasi. Karena hampir seluruh partai politik di Kalteng mendaftarkan caleg dari kalangan muda atau milenial dan semua pendatang baru serta tentu incumbent-nya. Pengurus Partai Politik paham bentul akan keterlibatan anak muda dan generasi Z di Pemilu 2024,” kata Ahmad Hady Surya, pengamat politik Kalteng yang juga CEO Kaltengpedia, Rabu (31/1).

Dikatakan, data nama yang berhasil dirangkum berdasarkan strategi calon anggota DPR RI Dapil Kalteng pendatang baru yang meraih simpati pemilih tak hanya melalui metode kampanye konvensional.

Mereka juga menggunakan kampanye digital melalui video dan situs demi memacu tingkat keterpilihan lebih efektif. Dari nama-nama tersebut ada lima besar caleg pendatang baru yang diprediksi bakal lolos ke Senayan atau mengalahkan petahana.

Diantaranya, Andina Thresia Narang dari Nasdem, Dikki Akhamar PKS, Rizky Aditya Putra Gerindra, H Nadalsyah Demokrat dan juga Ida Oetari dari PAN.

“Proporsi pemilih muda yang rentang usianya 17-39 tahun ini yang menjadi radar caleg pendatang baru untuk menggerus kursi incumbent DPR RI Kalteng,” ungkapnya.

Ia juga tidak menampik, caleg incumbent juga punya pondasi yang kuat karena sudah hampir 5 tahun menjaga konstituennya dan rajin turun di daerah yang ada di Kalteng.

Lebih lanjut dikatakan, potensi pendatang baru memang besar, jika itu diimbangi dengan tawaran-tawaran program yang berbeda dari incumbent di masyarakat. Kemudian harus bisa merebut hati pemilih muda dan generasi Z.

“Caleg pendatang baru di Kalteng yang kami analisis ini juga harus menguasai basis elektoralnya dan tentu pengenalan diri dengan rajin turun ke masyarakat daerah pemilihnya. Terkait potensi caleg pendatang baru di DPR RI Dapil Kalteng, Kaltengpedia mengungkapkan jika potensi 50 hingga 60 persen tahun 2024 akan diisi wajah-wajah baru,” pungkasnya. ist/sgh