PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Ribuan mahasiswa dari 13.113 orang penerima beasiswa Tabe Berkah telah menerima buku tabungan dan kartu ATM, yang dikeluarkan Bank Kalteng bersama Dinas Pendidikan (Disdik) Kalimantan Tengah (Kalteng).
Sebelumnya, Disdik Kalteng mencairkan beasiswa Tabe Berkah pada Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024 lalu. Tahap penyaluran juga sudah dimulai dan sekarang terus berlangsung penyaluran buku tabungan dan kartu ATM untuk para penerima beasiswa Tabe Berkah.
Plt Kepala Disdik Kalteng Muhammad Reza Prabowo mengatakan, saat ini sudah ada sekitar 3 ribu sampai 4 ribu mahasiswa penerima beasiswa Tabe sudah mendapatkan buku tabungan dan kartu ATM.
“Alhamdulillah penyaluran beasiswa Tabe Berkah saat ini terus berlangsung, dimana mahasiswa sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan para mahasiswa datang ke aula Berkah kantor Disdik Kalteng untuk menerima buku tabungan dan kartu ATM Beasiswa TABE,” ungkap Reza saat diwawancarai Tabengan, Rabu (8/5).
Reza menyebutkan, penyerahan buku tabungan dan kartu ATM ini ditargetkan per hari mencapai 1.500 orang sesuai dengan jadwal, jadi akan selesai sekitar 7-8 hari lagi.
“Saat ini proses pemberian buku tabungan dan kartu sudah berlangsung, jadi kita berharap mahasiswa dan para penerima beasiswa TABE dapat bersabar dan menunggu sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan,” jelasnya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak khususnya Bank Kalteng dan para petugas yang bersinergi membantu, demi lancarnya beasiswa TABE ini.
Lebih lanjut Reza meminta kepada para penerima beasiswa Tabe Berkah untuk dapat menggunakan keperluan uangnya sesuai dengan kebutuhan yang dibutuhkan.
“Kami berharap beasiswa TABE ini dapat digunakan sebaik mungkin dengan membeli keperluan utama untuk menunjang pembayaran biaya pendidikan. Dan karena ini namanya buku tabungan jangan dihabiskan sekaligus dan mohon beberapa bulan lagi akan segera dicairkan untuk tahap dua,” pungkasnya.
Sementara itu, Apri Santoso salah seorang mahasiswa Stikes EKA Harap Palangka Raya yang juga penerima beasiswa TABE Berkah menyampaikan terima kasih kepada pemerintah atas bantuan beasiswa yang diberikan.
“Saya sangat senang atas bantuan beasiswa Tabe Berkah ini, karena rencananya uangnya saya gunakan untuk keperluan biaya pendidikan, membeli printer dan lain sebagainnya untuk menjamin biaya pendidikan saya,” ujarnya kepada Tabengan usai menerima buku tabungan dan kartu ATM, Rabu (8/5).
Ia juga berharap Pemprov Kalteng dapat memberikan bantuan Beasiswa Tabe ini secara terus menerus, karena sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk menunjang biaya pendidikan.
Hal serupa juga disampaikan Fadillah Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palangka Raya, ia mengaku usai menerima buku tabungan Beasiswa Tabe uangnya akan digunakan untuk membiaya keperluannya.
“Saya bersyukur nanti uang ini akan saya gunakan untuk bayar UKT kuliah, bayar kost dan juga biaya saya yang lain, dan saya sangat berteri makasih kepada Pemprov Kalteng atas bantuan yang diberikan,” tandasnya.
Untuk diketahui, pencairan Tabe Berkah dilaksanakan tiga tahap dan setiap tahapannya akan dicairkan sebesar Rp2,5 juta. Dengan total uang yang diberikan sebesar Rp7,5 juta per pelajar, dengan total penerima sebanyak 13.113 orang. rmp