Andreas Junaedy Serius Maju Jadi Calon Wali Kota dengan berilaturrahmi deengan sejumlah tokoh.
PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID-Putra Daerah Andreas Junaedy, yang lebih dikenal sebagai Bang Dre atau Apank Bontang, Tokoh Muda Dayak Ngaju dari DAS Kahayan berdomisili di Kota Palangkaraya secara resmi menunjukkan keseriusannya untuk maju sebagai bakal calon wakil walikota kota Palangkaraya.
Andreas Junaedy atau Apank Bontang, yang merupakan seorang tokoh muda dayak Kalimantan Tengah dan juga sebagai Ketua Kerukunan Warga DAS Kahayan (KDNK) sudah mendaftar ke beberapa partai untuk menjadi pengusung nya dengan suasana penuh antusiasme para pendukungnya.
Andreas Junaedy atau Apank Bontang, sebagai bakal calon Wakil Walikota Palangkaraya, memulai perjalanan politiknya dengan memberi penghormatan kepada para tokoh Dayak, sesepuh, dan tokoh agama setempat.
Langkahnya dimulai dengan bersilaturahmi ke sejumlah tokoh agama dan Tokoh Dayak Kalimantan Tengah di kota Palangkaraya. Tujuannya adalah meminta doa restu dari mereka.
Saya ingin meminta doa kepada para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh dayak. Sebagai anak muda yang mempunyai mimpi ingin membangun kota Palangkaraya lebih cantik lagi, saya merasa wajib untuk bersilaturahmi dengan sesepuh dan tokoh masyarakat atau tokoh Dayak yang berdomisili di kota Palangkaraya agar mimpi ini menjadi kenyataan dan selalu besinergi membangun kota Palangkaraya bersama-sama walikota terpilih nanti.